Masih membahas tentang ngeblog melanjutkan pembahasan postingan sebelumnya, banyak teman bertanya kepada saya melalui media sosial tentang apakah ngeblog bisa menghasilkan Cuan?

Ya jawabannya bisa, kamu dapat mencoba mencari cuan melalui ngeblog. Ngeblog adalah membuat situs web atau blog pribadi yang dapat digunakan untuk menulis tentang topik yang Kamu sukai dan membagikannya kepada orang lain. Dengan ngeblog, Kamu dapat mencari cuan dengan berbagai cara, seperti: Menampilkan Iklan, menjual produk atau jasa melalui blog Kamu.

Menampilkan iklan di blog yang akan memberi Kamu uang setiap kali iklan tersebut diklik oleh pengunjung. Ada banyak platform iklan yang bisa kalian pilih untuk ditampilkan di blog seperti Google AdSense, Adsterra, atau Mgid sesuai dengan spesifikasi blog yang ada bangun, karena setiap platform periklanan memiliki jenis syarat dan ketentuan masing-masing.

Selain menampilkan iklan, Kamu juga bisa mendaftar ke program afiliasi yang akan memberi Kamu komisi jika pengunjung blog Kamu membeli produk atau jasa yang direkomendasikan di blog Kamu. Seperti yang saya lakukan di blog ini dengan memasang 2 Afilaisi yaitu Shopee Affiliate dan Lazada Affiliate.

Kalian juga bisa menawarkan produk dan jasa melalui blog seperti menawarkan produk fashion dan kuliner, meskipun sudah banyak platform E-Commerce yang ada tapi tidak ada salahnya untuk menjalankan tips ini. Atau kalian bisa menjual jasa kalian seperti jasa menulis, jasa desain website/blog, dan optimasi SEO.

Namun perlu diingat, untuk dapat mencari cuan melalui ngeblog, Kamu perlu membangun audiens yang cukup besar melalui promosi dan membuat konten yang berkualitas dan bermanfaat bagi pengunjung blog. Kamu juga perlu memahami cara mengelola blog dan mengoptimalkan strategi monetisasi agar dapat mencapai tujuan finansial yang diinginkan.

BACA JUGA POSTINGAN LAINNYA: